Skip to content
Lingkar Peristiwa
Menu
  • Beranda
  • Berita
  • Daerah
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Gaya Hidup
  • Sport
  • Dunia
Menu

Kapolres Tuban Pastikan Keamanan Pemudik, Cek Pos Pengamanan di Sejumlah Titik Strategis

Posted on Maret 27, 2025

Tuban – Kepala Kepolisian Resor Tuban AKBP Oskar Syamsuddin, S.I.K., M.T., melaksanakan pengecekan Pos pengamanan dan Pos Pelayanan Operasi Ketupat Semeru 2025 di wilayah kabupaten Tuban.

Kamis sore (27/03/2025), Kapolres didampingi ketua Bhayangkari cabang Tuban Ny. Raudiah Oskar dan pejabat utama berangkat dari Mapolres Tuban menuju pos pengamanan taman kota Abhipraya, setelah melakukan pengecekan dan berinteraksi dengan petugas jaga AKBP Oskar beserta rombongan bergeser menuju pos pelayanan yang terletak di Alon-alon kabupaten Tuban.

AKBP Oskar menyampaikan kegiatan pengecekan ini bertujuan untuk memastikan situasi dan kesiapan seluruh petugas yang terlibat dalam pengamanan lebaran 1446 H, lebih lanjut ia mengimbau kepada seluruh masyarakat yang melaksanakan aktivitas berkendara agar tetap mematuhi aturan berlalulintas, ia mempersilahkan jika ada masyarakat pemudik yang ingin singgah di Pos pelayanan yang telah disediakan.

“Silahkan jika berkenan singgah, kami menyediakan beberapa layanan diantaranya layanan kesehatan dan servis kendaraan” ucap Oskar.

Oskar menambahkan jika dalam perjalanan para pemudik mengalami kendala yang membutuhkan bantuan Kepolisian, pihaknya menyarankan agar segera menghubungi layanan call center yang dimiliki Polri agar segera bisa ditindaklanjuti.

“Jika ada kendala dalam perjalanan silahkan hubungi call center 110” imbaunya

Untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif selama operasi Ketupat Semeru 2025 yang digelar selama 17 hari terhitung mulai tanggal 23 maret hingga 8 April mendatang, Polres Tuban menyiapkan 3 Pos pengamanan.

Tiga pos tersebut diantaranya Pos pengamanan Bancar yang terletak di perbatasan Jawa Timur-jawa tengah, pos pengamanan taman kota Abhipraya dan pos pengamanan wisata pantai kelapa.

Selain itu juga disiapkan 1 pos pelayanan yang terletak di Alon-alon kabupaten Tuban, untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat khususnya para pemudik di tempat ini dilengkapi dengan fasilitas ruang Command center untuk memantau CCTV di seluruh wilayah Kabupaten Tuban.

Selain itu juga dilengkapi ruang untuk bersantai untuk beristirahat, karaoke dan streaming film, serta kursi pijat untuk membantu merelaksasi otot yang tegang setelah perjalanan panjang juga ruang bermain yang didesain khusus untuk kenyamanan anak, tak hanya itu juga disediakan ruang laktasi bagi ibu menyusui.

Bagi pemudik juga disiapkan tenaga medis untuk penanganan pertama bagi pemudik yang membutuhkan perawatan, di pos ini juga disediakan toilet yang bersih dan nyaman, bagi masyarakat yang ingin mengabadikan momen perjalanan maupun saat berkunjung di pos juga disediakan area spot untuk berfoto.

Tidak ketinggalan, di pos pelayanan ini juga menyediakan bengkel servis gratis bagi pemudik yang mengalami masalah kendaraan, sambi menunggu perbaikan kendaraan pemudik dapat beristirahat dengan nyaman di pos tersebut.(red)

Post Views: 47

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pos-pos Terbaru

  • Bukan Sekadar Melatih, Coach Heri Bentuk Mental Baja Sang Juara Porprov
  • Ribuan Personel Disiagakan, Tuban Siap Jaga Kondusifitas Pengesahan PSHT
  • Polres Tuban Berikan Teguran Lisan bagi Pengendara Tak Sesuai Spektek
  • Polres Tuban Bersama TNI dan Instansi Lain Kawal Kedatangan Jamaah Haji
  • Mas Bupati Apresiasi Kiprah Polres Tuban dalam Pelayanan dan Kegiatan Sosial

“Berita Tanpa Drama, Hanya Fakta Sebenarnya”

🎙️ Karena publik butuh kebenaran, bukan sensasi. 📰 Kami hadir membawa berita, bukan cerita.

©2025 Lingkar Peristiwa | Design: Newspaperly WordPress Theme