Skip to content
Lingkar Peristiwa
Menu
  • Beranda
  • Berita
  • Daerah
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Gaya Hidup
  • Sport
  • Dunia
Menu

Relawan Solata Nyatakan Dukungan untuk Pasangan Rudy Mas’ud – Seno Aji

Posted on Oktober 28, 2024

Samarinda – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur nomor urut 2, Rudy Mas’ud dan Seno Aji, kembali menerima dukungan signifikan jelang Pilkada 2024. Kali ini, dukungan datang dari Komunitas Masyarakat Toraja yang tergabung dalam “Relawan Solata.”

Kemarin sore, ratusan anggota Relawan Solata berkumpul di Giazima Resto & Café di Jalan Captain Soejono, dekat SPBU Mahkota II Samarinda. Dalam acara tersebut, mereka menyatakan komitmen penuh untuk memenangkan Rudy Mas’ud – Seno Aji dengan target dukungan mencapai 100 persen.

“Kami siap menyumbang sekitar 200 ribu suara untuk kemenangan Rudy Mas’ud – Seno Aji pada Pilgub Kaltim 2024. Kami yakin komunitas ini dapat memberikan kontribusi besar dalam pilkada nanti,” ujar Ketua Solata Kaltim, Drs. Agustinus Todingrante, usai menyampaikan deklarasi dukungan, Sabtu (26/10/2024).

Agustinus menjelaskan, dukungan tidak hanya berasal dari anggota terdaftar, tetapi juga akan melibatkan lebih banyak warga Toraja di Kalimantan Timur yang belum bergabung dalam komunitas. Menurutnya, pihaknya akan menyosialisasikan program-program unggulan pasangan Rudy Mas’ud – Seno Aji secara luas di masyarakat.

“Kami akan memperkenalkan visi dan misi pasangan ini kepada masyarakat, karena kami yakin mereka dapat membawa kesejahteraan bagi Kalimantan Timur,” lanjutnya.

Di sisi lain, Rudy Mas’ud mengapresiasi dukungan dari Relawan Solata. Menurutnya, dukungan ini semakin menguatkan langkahnya bersama Seno Aji dalam mengusung program unggulan mereka, “Gratis Poll.”

“Kami berkomitmen untuk membangun generasi emas di Kalimantan Timur, dengan prioritas kesejahteraan dan kemajuan masyarakat,” ujar Rudy.

Relawan Solata adalah organisasi komunitas Toraja yang beranggotakan warga asal Toraja di 10 kabupaten/kota di Kalimantan Timur. Dukungan ini dipandang strategis, karena selain di Samarinda, Relawan Solata juga tersebar luas di berbagai wilayah Kalimantan Timur.(red/lp)

Post Views: 828

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pos-pos Terbaru

  • Bukan Sekadar Melatih, Coach Heri Bentuk Mental Baja Sang Juara Porprov
  • Ribuan Personel Disiagakan, Tuban Siap Jaga Kondusifitas Pengesahan PSHT
  • Polres Tuban Berikan Teguran Lisan bagi Pengendara Tak Sesuai Spektek
  • Polres Tuban Bersama TNI dan Instansi Lain Kawal Kedatangan Jamaah Haji
  • Mas Bupati Apresiasi Kiprah Polres Tuban dalam Pelayanan dan Kegiatan Sosial

“Berita Tanpa Drama, Hanya Fakta Sebenarnya”

🎙️ Karena publik butuh kebenaran, bukan sensasi. 📰 Kami hadir membawa berita, bukan cerita.

©2025 Lingkar Peristiwa | Design: Newspaperly WordPress Theme