Skip to content
Lingkar Peristiwa
Menu
  • Beranda
  • Berita
  • Daerah
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Gaya Hidup
  • Sport
  • Dunia
Menu

Setyo Wahono – Nurul Azizah Jadikan Teknologi Sahabat Siswa

Posted on Oktober 16, 2024

Bojonegoro – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro nomor urut 2, Setyo Wahono dan Nurul Azizah, menggulirkan program unggulan untuk mendukung pendidikan di era digitalisasi. Program bertajuk “Siswa Top” (Satu Siswa Satu Laptop) ini diharapkan mampu memfasilitasi siswa dengan perangkat yang penting untuk kegiatan belajar dan meningkatkan produktivitas mereka.

Program ini mendapatkan respon positif dari para pelajar di Bojonegoro. M. Arif Budi Purnomo, seorang siswa SMK Negeri Dander, menyambut baik rencana tersebut. Menurutnya, jika program ini terealisasi, banyak siswa yang akan merasakan manfaatnya.

“Semoga program ini bisa terwujud, karena sangat membantu siswa seperti saya,” ungkap Arif saat diwawancarai.

Senada dengan Arif, Aulia Asmarani Dewi, siswi kelas XI SMK Negeri 1 Bojonegoro, juga mengaku berharap besar pada program ini. Ia menjelaskan bahwa saat ini dirinya belum memiliki laptop, dan program tersebut akan sangat membantu siswa yang berada dalam kondisi serupa.

“Kami memang sangat membutuhkan laptop, tapi saya belum mampu membelinya. Semoga Pak Wahono bisa mewujudkan janji ini,” katanya dengan penuh harap.

Sementara itu, Setyo Wahono, Calon Bupati Bojonegoro, menegaskan pentingnya ketersediaan laptop bagi pelajar di era modern ini. Ia menjelaskan bahwa perangkat tersebut akan membuat para siswa lebih produktif dan siap menghadapi dunia kerja yang semakin kompetitif.

“Laptop saat ini bukan lagi barang mewah, melainkan kebutuhan dasar bagi pelajar. Dengan adanya fasilitas ini, kami berharap anak-anak di Bojonegoro dapat lebih siap bersaing di tingkat global,” ujar Wahono dalam sebuah kesempatan.

Program “Siswa Top” ini juga diharapkan dapat meringankan beban finansial orang tua dalam menyediakan sarana belajar bagi anak-anak mereka. Selain itu, program ini diharapkan bisa mendorong para pelajar untuk lebih inovatif dan berprestasi di berbagai bidang.(red/lp)

Post Views: 1,603

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pos-pos Terbaru

  • Antisipasi Pengoplosan BBM, Polres Tuban dan Diskopumdag Cek Tangki hingga Sampel Pertalite
  • Polres Tuban Kukuhkan Duta Pelajar Kamtibmas, Dorong Generasi Muda Jadi Pelopor Disiplin dan Keselamatan
  • Polres Tuban Gagalkan Aksi Konvoi 40 Remaja, Amankan 18 Motor
  • Apel Kebangsaan: Polres Tuban dan Buruh Bersatu Wujudkan Tuban Aman dan Sejahtera
  • Transformasi Pelayanan Publik: Polres Tuban Resmikan Struktur Perwira Samapta (Pamapta)

“Berita Tanpa Drama, Hanya Fakta Sebenarnya”

🎙️ Karena publik butuh kebenaran, bukan sensasi. 📰 Kami hadir membawa berita, bukan cerita.

©2025 Lingkar Peristiwa | Design: Newspaperly WordPress Theme